KLIKMU.CO – Memasuki usia ke-57, SD Muhammadiyah 12 Surabaya (SDM Dubes) menggelar berbagai kegiatan, di antaranya jalan sehat, Dubes Berbagi, dan Khotmil Qur’an pada Jumat (31/1/2025).
Dengan tema Bergerak Bersama, Wujudkan Generasi Qur’an Hebat, perayaan Milad ke-57 SDM Dubes dihadiri oleh Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Bubutan Surabaya Siswojo beserta jajaran, komite sekolah, dan paguyuban SD Muhammadiyah 12 Surabaya.
Kepala SD Muhammadiyah 12 Surabaya Lin Hidayati SPd menyampaikan bahwa peringatan Milad ke-57 ini diselenggarakan dengan dukungan dari komite dan paguyuban sekolah. Berbagai rangkaian kegiatan disiapkan untuk memperkenalkan keberadaan SD Muhammadiyah 12 Surabaya kepada masyarakat.
“Terdapat tiga kegiatan utama dalam rangka Milad ke-57 SDM Dubes. Pertama, jalan sehat yang dimulai pukul 07.00 WIB. Kedua, Dubes Berbagi, yaitu pembagian makanan bergizi sehat kepada warga sekitar Dupak Jaya. Ketiga, Khotmil Qur’an sebagai wujud rasa syukur,” jelasnya.

Acara ini diikuti oleh 402 siswa dari kelas 1 hingga 6 beserta wali murid, 34 ustadz dan ustadzah, komite sekolah, paguyuban kelas, serta PCM Bubutan Surabaya.
Lin Hidayati menambahkan bahwa sekitar 800 kotak makanan bergizi sehat disiapkan untuk dibagikan kepada warga sekitar sekolah. Sebagian makanan juga dinikmati bersama oleh para siswa sebagai bentuk rasa syukur atas Milad ke-57 SD Muhammadiyah 12 Surabaya.
“Mudah-mudahan di usia ke-57 ini, SD Muhammadiyah 12 Surabaya semakin maju, sukses, dan istiqamah dalam mendidik siswa menjadi generasi Qur’ani,” harapnya.
Ketua PCM Bubutan Siswojo turut mengapresiasi kegiatan ini. Menurutnya, perayaan Milad ke-57 SDM Dubes tidak hanya bermanfaat bagi sekolah, tetapi juga bagi masyarakat sekitar.
“Kegiatan ini menunjukkan bahwa SD Muhammadiyah 12 Surabaya benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat. Kami berharap sekolah ini semakin berkembang dan terus memberikan manfaat bagi lingkungan sekitarnya,” ujarnya.
(Yuda/AS)
sumber : https://klikmu.co/meriah-sdm-dubes-sambut-milad-ke-57-dengan-tiga-kegiatan-menarik/